Latest Post
Jumat, 13 Maret 2015
Kamis, 12 Maret 2015
Benteng Somba Opu
Benteng Somba Opu
Hingga saat ini, pemugaran benteng masih dilakukan oleh pemerintah sebagai salah satu upaya pelestarian sejarah yang mengagumkan pada masa lampau di Sulawesi Selatan. Di dalam kawasan benteng ini, telah dibangun berbagai rumah adat tradisional dari semua suku bangsa di Sulawesi Selatan. Setiap rumah adat dibentuk secara artistik dan unik yang menggambarkan kekhususan filosofi budaya dari tiap-tiap suku bangsa di Sulawesi Selatan.
Tempat wisata di Makassar yang satu ini memiliki sebuah meriam legendaris yang dinamakan dengan “Baluwara Agung”, berukuran panjang 9 meter dan berbobot 9.500 kg, serta juga terdapat museum yang berisi benda-benda bersejarah peninggalan Kesultanan Gowa.
Di dalam kawasan benteng, Anda juga akan menemukan taman satwa dan waterboom yang dilengkapi dengan sejumlah fasilitas pendukung, terkenal dengan sebutan Gowa Discovery Park. Untuk dapat masuk ke Gowa Discovery Park, Anda harus membayar tiket masuk sebesar Rp 85 ribu, menjadi Rp 100 ribu di saat akhir pekan.
Kunjungi Juga G-land.asia
Kunjungi Juga G-land.asia
Rabu, 11 Maret 2015
Taman Laut Tambak
Taman Laut Tambak
Taman Laut Tambak – Mengunjungi tempat wisata di kawasan sulawesi utara tentu sudah terbayang keindahan bawah lautnya,kali ini RandyWisata akan berbagi tentang pesona wisata di manadoTaman Laut Tumbak,Pesona Taman laut tumbak memang hampir sama pesona nya dengan Taman Laut Bunaken,Perbedaan nya hanya masih banyak yang belum tahu traveller akan keberadaan taman laut tumbak,
Untuk akomodasi penginapan anda tidak perlu khawatir karena di dekat lokasi Tumbak terdapat banyak pilihan resort dengan harga terjangkau,anda juga bisa booking penginapan murah dengan bayar belakangan disini ,Untuk penginapan ada baiknya anda menetapkan untuk tinggal selama 2 hari agar dapat menikmati keindahan Taman Laut Tumbak.
Aktifitas penyelaman di taman laut tumbak akan membawa anda ke panorama bawah laut dengan pemandangan karang-karang yang sangat luas terdiri dari beraneka ragam type hard coral dan type soft coral,dan Anda bisa menikmati hamparan hutan kipas laut yang bisa anda dapatkan pada radius 25 m dan pada kedalaman 4 – 7 m,
Kunjungi Juga G-land.info
Kunjungi Juga G-land.info
Selasa, 10 Maret 2015
Pantai Marina
Pantai Marina
Obyek Wisata Pantai Marina yang terletak di bagian utara Kota Semarang merupakan salah satu obyek wisata pantai di Kota Semarang yang dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif tujuan untuk menghabiskan waktu saat akhir pekan bersama dengan keluarga, kerabat maupun teman dekat. Terutama jika anda termasuk orang semarang yang
tidak punya cukup banyak biaya untuk berwisata ke luar daerah seperti bali dan lain-lain.
Lokasi Pantai Marina Semarang ini di sebelah timur PRPP atau perumahan Royal Family, jika melihat patung elang cukup besar di bundaran, dibelakangnya merupakan pintu masuknya.
Bagi anda yang datang dari arah Kabupaten Kendal, silakan menuju ke arah timur
memasuki bundaran kali banteng (dekat dengan museum ranggawarsita), lalu menuju jalan yang ke arah Surabaya (jalan RE Martadinata), seampai di SPBU belok kiri menuju PRPP (Supermarket Giant) dan anda sudah dekat dengan Pantai Marina.
Bagi anda yang datang dari arah Demak, bisa masuk ke kota Semarang atau Menuju jalan arteri (Jalan RE Martadinata) menuju arah PRPP dan menuju ke pantai Marina.
Kunjungi Juga G-land.info
Senin, 09 Maret 2015
Tanjung Bloam Lombok
Tanjung Bloam Lombok
Tempat wisata ini memang kurang banyak dikenal oleh banyak wisatawan. Selain itu, akses jalan menuju Tanjung Bloam juga tidak begitu baik. Jalan menuju tempat ini masih belum beraspal, juga Anda akan sering mendapatkan pemandangan gersang dan tandus di sepanjang perjalanan menuju Tanjung Bloam. Tanjung ini berada di bagian selatan Lombok, secara administratif masuk dalam wilayah Kabupaten Lombok Barat. Rute ke Tanjung Bloam jika ditempuh dari Kota Mataram akan memakan waktu sekitar 2.5 jam. Kekuatan Tanjung Bloam adalah panorama pantai yang indah, inilah
Kunjungi Juga G-land.me
Minggu, 08 Maret 2015
Taman Nasional Lorentz
Taman Nasional Lorentz
Taman Nasional Lorentz termasuk ke dalam salah satu tempat wisata menarik sebagai taman nasional yang terdapat di Papua - Indonesia. Taman nasional ini memiliki luas areal hingga seluas 2,4 juta hektar. Dengan luas yang sangat besar inilah, taman nasional ini termasuk ke dalam taman nasional terbesar yang ada di Asia Tenggara. Di sini Anda bisa menjelajahi keindahan dunia yang sangat menakjubkan dengan memiliki banyak keanekaragaman hewan, budaya dan tanaman asli.
Taman nasional yang ada di Papua ini
termasuk ke dalam 3 kawasan unik yang ada di dunia karena memiliki
gletser yang berada di daerah yang tropis. Kawasan ini mempunyai
keanekaragaman hayati dengan berbagai macam keunikan yang sangat
mempesona, seperti menghilangnya sungai hingga beberapa km dalam tanah
yang ada di Lembah Balliem dan munculnya gletser yang terdapat di bagian
puncak Gunung Jayawijaya.
Tak
hanya keanekaragaman hayati saja yang disuguhkan di taman nasional ini,
melainkan juga keanekaragaman budaya. Keanekaragaman budaya yang berada
di kawasan ini sangat menarik, karena kawasan ini termasuk tempat
kediaman dari suku Dani Barat, Suku Asmat, Suku Sempan, Suku Nduga dan
Suku Sempan. Bahkan kebudayaan ini diperkirakan berusia 30.000 tahun
lamanya. Seperti kita ketahui, dimana suku Asmat yang berada di kawasan
ini juga populer dengan keterampilan dari pahatan patung-patungnya
Kunjungi Juga G-land.us
Kunjungi Juga G-land.us
Jumat, 06 Maret 2015
Pulau Pari
Pulau Pari
Kepulauan Seribu masih menyimpan sejuta pesonanya. Bergerak sedikit dari Pulau Tidung, inilah Pulau Pari yang memiliki pesona tak kalah menakjubkan. Pulau Pari yang juga menjadi tempat wisata andalan ini menawarkan ketenangan dan keindahan bahari yang belum banyak terjamah manusia. Tak ada alasan untuk tak menyukai pulau cantik ini. Pulau Pari dipastikan akan membuat Anda ingin datang lagi dan lagi untuk menikmati kecantikannya.
Dengan luas sekitar 43 hektar, tempat wisata ini hanya dihuni oleh sekitar 700 orang warga. Hal ini membuat Pulau Pari tidak terlalu ramai dan cocok untuk Anda yang ingin mencari ketenangan. Tidak ada hotel di kawasan Pulau Pari, rumah-rumah warga inilah yang bisa Anda gunakan untuk menginap. Sebagian besar penginapan telah dilengkapi dengan pendingin ruangan dan beberapa fasilitas pendukung lain untuk wisatawan.Nama pulau ini didapatkan karena bentuk pulau dari atas akan terlihat seperti seekor ikan pari. Pulau Pari dibagi menjadi dua yaitu Pulau Pari bagian barat dan Pulau Pari bagian timur. Bagian barat merupakan kawasan pemukiman warga dengan jumlah tak sebanyak Pulau Tidung, sedangkan bagian timur merupakan kawasan pantai dan wisata.
Kamis, 05 Maret 2015
Air Terjun Nangka
Air Terjun Nangka
Curug Nangka adalah salah satu kawasan wisata air terjun yang berada di kaki Gunung Salak, yang memiliki ketinggian 750 m dpl. Lokasinya, terletak di Desa Warung Loa, Kecamatan Tamansari, Bogor.
Peta dan Koordinat GPS menunjukkan angka: 6° 40′ 4.12″ S 106° 43′ 37.09″ E. Kawasan ini masuk dalam pengelolaan RPH Gunung Bunder, BKPH Bogor, KPH Kabupaten Bogor.
Sebetulnya, di kawasan ini ada 3 buah curug (air terjun) dari mulai yang paling tinggi, yaitu Curug Kawung, kemudian di bawahnya Curug Daun dan Curug Nangka itu sendiri yang letaknya paling bawah.
Masing—masing curug berjarak sekitar 100 meter dan yang paling dikenal adalah Curug Nangka, karena relative mudah diakses, paling dekat dari pintu masuk wisata.
Untuk mencapai lokasi Curug Kawung dan Curug Daun, Anda harus melalui jalan setapak dengan kondisi jalan yang naik turun di pinggir aliran sungai. Curug Kawung adalah curuh yang paling tinggi yaitu sekitar 25 meter dan letaknya dikelilingi bukit. Disepanjang jalan, banyak ditemui monyet-monyet ekor panjang dari jenis Macaca fascicularis. Dipastikan akan menyemarakan langkah perjalanan langkah kita menuju puncak Curug yang paling atas.
Rabu, 04 Maret 2015
Air Panas Gunung Pancar Bogor
Wisata Air Panas Gunung Pancar Bogor
Tempat pemandian air panas Bogor yang satu ini adalah kolam air panas alami yang bersumber dari Gunung Pancar. Lokasi pemandian air panas Gunung Pancar ini berada di daerah Babakan Madang, berjarak sekitar 45 menit dari Sirkuit Sentul. Pemandian air panas di Bogor ini berada dalam kawasan hutan lindung pinus Gunung Pancar.
Oleh karena itu, untuk dapat masuk ke dalam kawasan hutan lindung ini, Anda akan dikenai tiket masuk sebesar Rp 2 ribu per orang untuk wisatawan domestik, dan Rp 5 ribu untuk wisatawan mancanegara. Jika Anda membawa kendaraan sendiri, maka tarif parkir di kawasan wisata Gunung Pancar adalah sebesar Rp 1000 untuk mobil ataupun motor.
Tiket masuk di atas belumlah termasuk biaya untuk berendam air panas. Untuk dapat menikmati air panas Gunung Pancar Bogor ini, maka Anda harus membayar tiket masuk kolam pemandian di sana. Harga tiket masuk air panas Gunung Pancar adalah sebesar Rp 10 ribu per orang. Untuk tarif parkir kendaraan di area pemandian air panas, Anda harus membayar sebesar Rp 2 ribu untuk motor dan Rp 4 ribu untuk mobil.
Kunjungi Juga G-land.us
Kunjungi Juga G-land.us
Selasa, 03 Maret 2015
Pantai Matras
Pantai Matras
Panjang dari pantai Matras yang indah ini mencapai 3 km dan lebarnya sekitar 20-30 meter. Pantai ini adalah sebuah pantai yang banyak dikunjungi di Pulau Bangka Belitung selain Pantai Parai Tenggiri, baik itu dikunjungi oleh masyarakat Bangka sendiri, wisatawan domestik, maupun wisatawan mancanegara.
Namun selama beberapa tahun ini, pantai Matras telah mengalami abrasi yang begitu hebat, terutama pada saat bulan November sampai dengan Maret. Hal ini disebabkan pantai matras langsung menghadap ke arah Laut Cina selatan dan di tambah lagi dengan meningkatnya kekuatan gelombang pada setiap tahunnya.
Para wisatawan yang datang berkunjung akan menemukan pemandangan yang indah di sini. Hamparan dari pasir yang menyatu dengan banyaknya bebatuan indah di sekitarnya membuat pantai Matras ini tampak bagai mutiara yang membentang di depan mata.
Dengan di latar belakangi pemandangan pepohonan kelapa yang indah, laut yang bening, serta sungai yang masih alami, orang-orang acapkali juga biasa menyebutnya dengan nama Pantai Surga. Selain itu, Pantai Matras ini juga sering disebut sebagai sebuah pantai rakyat, karena selain mudah untuk dijangkau, biaya yang dikeluarkan untuk liburan ke pantai ini juga tergolong murah.
Pemandangan indah di Pantai Matras terbagi menjadi dua bagian, yaitu bagian selatan dan bagian utara. Pada bagian utara adalah pemandangan hamparan pasir pantai yang serasa tidak memiliki ujung karena Pantai Matras ini merupakan pantai yang terpanjang di Bangka.
Sedangkan pemandangan di selatan, yang terlihat oleh mata justru ujung tanjung yang terdiri dari batu-batuan granit khas dari Pulau Bangka yang eksotis. Ditambah lagi dengan sebuah sungai air tawar yang dapat ditemukan di sekitar pantai.
Pada waktu malam hari para pengunjung juga bisa menikmati suasana dari pantai sambil melihat kapal-kapal nelayan yang berlayar di tengah-tengah lautan dan ditemani dengan ubi goreng keju, pisang goreng keju, kolak labu merah, maupun minuman hangat yang bisa Anda beli di restoran terdekat.
Keistimewaan lain yang dimiliki Pantai Matras adalah ikan tenggiri bakar yang segar dan disajikan dengan sambal kecap dan juga sambal belacan, hmm nyami.
Perjalanan dari Pangkalpinang menuju lokasi pantai kurang lebih akan memakan waktu sekitar 1 jam dengan melewati medan jalan yang naik turun (bergelombang).
Kunjungi Juga G-land.us
Senin, 02 Maret 2015
Air terjun Jeruk Manis
Air terjun Jeruk Manis
Air terjun Jeruk Manis ini punya ketinggian sekitar 40 meter dengan curah air yang sangat besar dan jernih. Objek wisata yang menyegarkan ini berada di kaki gunung Rinjani tepatnya di sebelah selatan kawasan konservasi Taman Nasional Gunung Rinjani. Menurut cerita yang turun temurun, air terjun ini dipercaya dapat membantu menyembuhkan berbagai penyakit terutama juga berkhasiat untuk menyuburkan rambut. Untuk pengobatan penyakit, biasanya dilakukan dengan ritual tradisional yang dipimpin oleh seorang Pemangku. Bagi yang ingin sekedar bermain, Anda bisa berenang sepuasnya disini. Air terjun Jukut merupakan titik awal yang biasa digunakan para pendaki untuk naik ke Puncak Rinjani, oleh karenanya jika Anda ingin kesini, Anda harus berjalan kaki selama satu setengah jam dari Tetebatu. Dengan pemandangan alam yang indah, perjalanan Anda tidak akan terasa melelahkan.
Kunjungi Juga G-land.us
Kunjungi Juga G-land.us
Minggu, 01 Maret 2015
Puncak Suroloyo
Puncak Suroloyo
Berada puluhan kilometer di sebelah barat kota Yogyakarta, tepatnya di Desa Gerbosari, Samigaluh, Kulon Progo, Puncak Suroloyo merupakan lanskap alami yang sangat menarik untuk dikunjungi. Puncak ini merupakan salah satu puncak di Pegunungan Menoreh yang dapat dinaiki oleh para pengunjung yang mengharapkan ketenangan batin. Di ketinggian kurang lebih 2000 mdpl dari puncak ini dapat terlihat lanskap empat gunung besar, yaitu Gunung Merapi, Sindoro, Merbabu, dan Sumbing. Selain itu, keberadaan Candi Borobudur dapat juga dinikmati dari puncak ini.
Puncak ini dinamakan Puncak Suroloyo berdasarkan cerita mengenai Raden Mas Rangsang, penguasa Jawa yang menerima ilham saat bertapa di puncak ini. Sebagai proses pencapaian cita-citanya untuk menjadi penguasa tanah jawa, ia berjalan ke arah barat Kotagede hingga Pegunungan Menoreh dan bertapa di Puncak Suroloyo. Di puncak ini terdapat tiga pertapaan di lokasi yang berbeda-beda, yaitu pertapaan Suroloyo, Sariloyo, dan Kaendran. Di tiga pertapaan ini akan terlihat berbagai view yang berbeda-beda, termasuk keindahan pemandangan kota Kulon Progo dan Pantai Glagah.
Untuk mencapai Puncak Suroloyo dapat menggunakan kendaraan roda empat, atau bahkan dengan berjalan kaki. Pilihan waktu perjalanan dapat pada pagi hari maupun sore hari. Pada pagi hari, pengunjung akan dapat menikmati keindahan kehidupan penduduk wilayah sekitar Puncak Suroloyo Yogyakarta. Aktivitas penduduk di wilayah ini menunjukkan masih terjaganya kelestarian alam dan budaya. Pagi-pagi sekali, beberapa penduduk berangkat ke sawah untuk memulai kehidupan. Aroma kemenyan dari rokok-rokok linting menjadi pelengkap suasana pedesaan yang tenang di Puncak Suroloyo pada pagi hari. Untuk perjalanan sore hari, pemandangan yang disajikan oleh lanskap objek wisata ini adalah pemandangan matahari terbenam diantara perbukitan dan gunung. Vegetasi lembah dan kaki bukit yang masih hijau dan terjaga merupakan kombinasi yang indah bersama sinar matahari sore yang hangat.
Pengunjung Suroyolo ini dari berbagai kalangan, baik itu pecinta fotografi, peneliti sosial budaya, petualang, atau bahkan wisatawan dari daerah lain. Hal ini menunjukkan bahwa pesona lanskap Suroloyo dapat teruji keindahannya. Puncak Suroloyo Kulon Progo yang selama ini hanya menjadi latar belakang pemandangan dari kota, ternyata bila dikunjungi justru menyediakan pemandangan yang luar biasa indah.
Kunjungi Juga G-land.us
Kunjungi Juga G-land.us