Our social:

Minggu, 15 Februari 2015

Bukit Lawang

Bukit Lawang

bukit_lawang


Bukit Lawang terkenal dengan wisata alamnya yang menakjubkan karena terletak di kaki gunung Leuser. Jika kita menyebut kata gunung Leuser, pasti yang ada di benak kita adalah primata lucu bernama orang utan. Benar, di sanaTerdapat pemandangan hutan beserta penghuninya yang elok, wisata Tubing, pusat rehabilitasi orang utan, dan flora dan fauna yang menarik lainnya. Namun orang utan adalah salah satu ikon utama di Bukit Lawang. Pusat rehabilitasi orang utan berlokasi di Taman Nasional Gunung Leuser. Tingkah laku primata yang satu ini mampu menarik wisatawan lokal maupun asing untuk mengunjungi taman tersebut, sehingga taman tersebut ramai pengunjung tiap tahunnya.



bukit_lawang

Bukit Lawang tidak hanya terkenal karena adanya pusat rehabilitasi orang utan, namun hutan di bukit lawang merupakan tempat pelestarian beberapa flora dan fauna yang dilindungi. Badak, gajah, dan harimau adalah hewan-hewan yang menghuni hutan di Bukit Lawang. Flora yang terkenal adalah bunga Rafflesia Arnoldi, yang diameternya dapat mencapai tiga meter. Yang tak kalah menarik adalah wisata Tubing. Mungkin istilah ini asing bagi telinga kita, tubing adalah wisata air seperti arung jeram, namun perahu yang dipakai adalah ban, dan hanya bisa dinaiki satu orang untuk satu ban. Karena lokasi Bukit Lawang yang dekat dengan arus sungai Bahorok, dan arus sungai yang deras, wisata ini cocok untuk anda yang senang dengan permainan yang memacu adrenalin. Dengan biaya yang terjangkau, kita dapat menyewa ban dan satu orang pemandu untuk wisata ini.

bukit_lawang

Satu lagi tempat yang dapat memicu adrenalin, adalah Gua Kelelawar. Di Bukit Lawang terdapat sebuah gua, yang berisi ribuan kelelawar. Saat masuk gua, tidak ada pencahayaan alias gelap total. Disarankan membawa alat penerangan saat masuk Gua Kelelawar. Di dalam gua anda dapat merasakan sensasi nyanyian kelelawar, suara tetesan air dari sungai Bahorok, dan yang pasti bau kelelawar yang khas.

Kunjungi Juga G-land.us

0 komentar:

Posting Komentar